5 Tips Merawat Shock Absorber di Musim Hujan
top of page

5 Tips Merawat Shock Absorber di Musim Hujan

16 Desember 2022

Musim hujan di bulan ini memang perlu perhatian ekstra dalam merawat komponen kaki-kaki mobil. Kali ini kita akan membahas tentang tips merawat shock absorber di musim hujan. Shock absorber adalah komponen pada kaki-kaki mobil yang digunakan untuk meredam getaran maupun goyangan pada mobil. Shock absorber harus bekerja secara maksimal dan optimal demi kenyamanan dan keamanan dalam berkendara.


Dengan pentingnya kegunaan dan fungsi dari shock absorber tersebut, bagaimana sih cara untuk merawat shock absorber terutama di musim hujan? Berikut tipsnya :

  1. Mengemudi dengan tenang dan waspada. Kualitas dan cara mengemudi sangat penting untuk merawat dan menjaga kondisi shock absorber. Jika diharuskan melewati jalan rusak, berlubang, hingga polisi tidur, disarankan untuk melaju dengan kecepatan yang rendah agar tidak merusak shock absorber atau komponen kaki-kaki mobil lainnya.

  2. Lakukan pemeriksaan pada kondisi shock absorber secara rutin dan detail agar menghindari kerusakan yang terlalu parah.

  3. Membatasi muatan pada mobil, agar tidak berlebihan muatan. Biasanya standart muatan pada mobil tertulis pada buku panduan yang didapat saat membeli mobil.

  4. Lakukan spooring & balancing secara rutin maupun berkala. Spooring & balancing idealnya dilakukan saat sudah berada di 10.000 km pertama.

  5. Memperhatikan kondisi ban mobil depan dan belakang untuk menghindari bocor dan aus yang akhirnya dapat merusak atau menghambat kinerja dari shock absorber.


bottom of page